Control Zero
🇮🇩
aprealyn review for C the Sun Serum
Serums
4.8
(25)
aprealyn
Oily/Sensitive
|
C the Sun Serum
Aku suka banget sama konsep brand ini yang mengusung Control to Zero concept, mulai dari paketnya yang gak pakai plastik sama sekali, sampai kemasan produk boxnya eco friendly, bangga banget sama local brand yang satu ini.
Key ingredients :
20% ethyl ascorbic acid
4% Niacinamide
Kali ini aku mau review C the Sun Serum yang udah aku pakai selama 2 minggu di am dan pm routine aku.
Klaim : serum dengan kandungan Vitamin C 20% yang berfungsi untuk memperbaiki tampilan warna kulit yang tidak merata, mencerahkan kulit kusam dan membantu untuk menangkal dampak buruk dari radikal bebas.
Kemasannya botol kaca dengan pipet, botolnya warna hitam doff jadi bisa meminimalisir oksidasi karena kedap cahaya. Teksturnya watery gak ada warna dan aroma, mudah diratakan dan cepat meresap.
Ini pertama kalinya aku pakai serum vitamin C, awalnya agak takut karena persentase vitamin C nya cukup tinggi, tapi ternyata enak banget gak ada sensasi cekat-cekit ketika dipakai dan gak peeling sama sekali pas ditimpa sunscreen.
Selama pakai serum ini aku ngerasa kulit aku lebih cerah merata dan gak kusam, PIH di pipi aku juga perlahan memudar, gak ada efek negatif selama pemakaian.
Serum ini sangat baik digunakan pada pagi atau siang hari sebelum menggunakan Sunscreen untuk memberikan perlindungan ekstra dari radikal bebas dan sinar matahari. Bisa dipakai di pagi dan malam hari.
Tidak ada efek negatif selama pemakaian
1
2
2 Comments
aprealyn
Oily/Sensitive
Harganya Rp. 189.000/30ml Rp. 79.000/10ml
Reyjaya
Oily/Sensitive
Harganya berapaan, kak kalo boleh tau?
K-Beauty Giveaway Events